Explore Lembah Gunung Madu Wisata Hits Instagramable di Kabupaten Boyolali, Tiket Masuk dan Tips Pengunjung

- 31 Mei 2024, 10:05 WIB
Lembah Gunung Madu Boyolali
Lembah Gunung Madu Boyolali /instagram @katonaran

JURNAL NGAWI - Salah satu destinasi wisata yang lagi hits di Kabupaten Boyolali Jawa Tengah, Lembah Gunung Madu. Menyimpan banyak keindahan alam dibalut dengan wahana permainan asyik dan wisata edukasi.

Mencari tempat wisata dengan paket lengkap di Kabupaten Boyolali Jawa Tengah ada rekomendasi di Lembah Gunung Madu. Objek wisata ini menawarkan wahana permainan, wisata edukasi mini zoo, spot foto instagramable, hingga taman dan restoran.

Seperti namanya, Lembah Gunung Madu berada di kawasan lembah pegunungan yang masih alami. Dulunya objek wisata ini merupakan kebun durian montong yang seiring waktu diubah menjadi destinasi wisata unggulan di Kabupaten Boyolali.

Destinasi wisata ini menyajikan tempat rekreasi yang nyaman dan asri. Selain restoran ada juga spot-spot foto menarik, wahana permainan, serta hewan-hewan lucu bisa ditemukan di sini. Semuanya dibungkus dalam suasana alam yang masih alami.

Seperti namanya lokasinya merupakan sebuah kawasan Lembah pegunungan yang masih alami. Area yang awalnya tidak dilirik ini kemudian disulap menjadi destinasi wisata yang mengundang dengan menggabungkan pengalaman bersantai di alam dengan wisata kekinian.

Keindahan Lembah Gunung Madu terletak pada kehijauan dan pemandangan alamnya yang indah. Kawasan ini memiliki tanaman hijau subur dan beragam tanaman sehingga menciptakan suasana alami dan menenangkan. Pengunjung bisa menikmati indahnya pemandangan lembah dan perbukitan, cocok untuk jalan-jalan santai dan piknik.

Lembah Gunung Madu Ada Dimana?

Flayfox salah satu wahana permainan di Lembah Gunung Madu Boyolali
Flayfox salah satu wahana permainan di Lembah Gunung Madu Boyolali istagram @selebgramsemarang

Tempat wisata ini berada di Jl. Raya Simo-Klego KM.5, Gunung Madu, Simo, Tanjung, Klego, Area Sawah/Kebun, Kedunglengkong, Kecamatan Simo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Lebih tepatnya terletak di Perbukitan Boyolali menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dan udara yang segar. Tempat ini tidak hanya mudah diakses, tetapi juga strategis untuk wisatawan yang ingin menjelajahi keindahan alami.

Fasilitas Apa Saja yang ada di Lembang Gunung Madu?

Ada banyak wahana permainan dengan fasilitas lengkap di sini. Pengunjung dari berbagai usia bisa menikmati keindahan alam sambil bermain. Berikut fasilitas yang disediakan;

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah