Tips Jago Bermain Helcurt Mobile Legends, Ulti yang Membuat Hero Lawan Kebingungan

8 Januari 2022, 16:10 WIB
Hero Helcurt MLBB/Tangkapan layar /Mobile legends

JURNAL NGAWI - Helcurt menjadi hero Assasin yang tergolong unik dalam Mobile Legends. Sergapannya tergolong memberikan demage yang sangat besar kepada hero lawan. 

Bukan itu saja, sergapan yang tepat ditambah dengan Ultimate-nya dapat membuat kondisi lawan tidak dapat melihat Map. 

Dalam posisi ini Helcurt juga dapat dengan mudah melakukan penyergapan. 

Terlebih lagi dalam mengincar hero Marksman atau hero Core lawan. 

Baca Juga: Tips Jago Bermain Zhask Mobile Legends, Jaga Jarak Aman dengan Posisi Lawan

1. Memaksimalkan Stack Skill Dua

Skill dua dari Helcurt dapat memberi damage yang cukup tinggi jika telah mencapai 4 stack, cara mengumpulkan stacknya juga mudah dengan melakukan basic attack maka stack akan otomatis terisi dan pastikan skill duanya mengenai musuh.

2. Menarget Musuh dengan HP Rendah

Ultimate Helcurt dapat membuat satu map menjadi gelap dan musuh tidak dapat melihat lawan kecuali lawan tersebut mendekat, hal ini dapat di manfaatkan Helcurt untuk dapat menarget musuh dengan HP renda seperti Marksman, Mage, Core atau pun Fighter yang memiliki HP rendah karena tidak ada yang dapat melihat Helcurt dalam Ultimate-nya.

Baca Juga: Tips Jago Bermain Miya Mobile Legends, Fokus Cari Gold Biar Sakit

3. Mengunakan Combo yang Tepat

Combo yang bisa dibilang sakit yaitu Skill 3-1-Basic Attack-2 dan pastikan basic attack cukup untuk mengumpulkan stack dari skill duanya.

Combo Helcurt tidak begitu rumit dan dapat di combo dengan Spell petrifi, gunakan petrifi ketika selesai mengunakan skill satu.

4. Mengunakan Build Terbaik

Helcurt membutuhkan Attack speed agar dapat mencapai empat stack dalam waktu cepat tapi Helcurt tidak perlu membeli item attack speed terlalu banyak karena Pasif Helcurt dapat meningkatkan Attack Speed-nya sendiri.

Selebihnya lebih baik dipakai untuk item damage lainya seperti Blade of Despair, Hunter strike, Endless battle dan Melefic Roar.***

Editor: Latif Syaipudin

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler