Syahrian Abimanyu Akui Persija Kalah Efektif Dari Madura United dan Butuh Sosok Striker Semacam Simic

- 20 Maret 2022, 07:15 WIB
Persija Jakarta kalah dari Madura United 3-1
Persija Jakarta kalah dari Madura United 3-1 /Instagram @persija

JURNAL NGAWI - Pekan lalu, Madura United sukses membabat TIRA Persikabo dengan empat gol tanpa balas.

Sayang kemenangan besar itu tidak menular saat Persija menghadapi Madura United kemarin di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Melawan Madura United yang berada di papan bawah, Persija malah keok.

Tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut dipaksa menyerah 1-3 oleh Madura United.

Baca Juga: 5 Besar Penghuni Papan Bawah Liga 1 Indonesia, Siapa yang Bakal Degradasi, Persiraja, Persela, Persipura

Lantas apa yang membuat Persija tidak berdaya?

Gelandang Persija, Syahrian Abimanyu menuturkan bahwa pada duel kemarin Persija kalah efektif dari Madura United.

Itu menjadi salah satu faktor tumbangnya Persija di tangan Madura United.

Syahrian Abimanyu menyebut Madura United sangat efektif dalam penyerangan. Ada beberapa peluang Madura Unite yang ciptakan dan langsung berbuah gol ke gawang Persija.

Halaman:

Editor: Latif Syaipudin

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x