6 Tips Berlari untuk Pemula, Salah Satunya Mulai dengan Jalan Kaki

17 Mei 2022, 08:06 WIB
olahraga lari pagi /pexels / Andrea piacquadio/

JURNAL NGAWI - Berlari adalah aktivitas yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh apabila dilakukan dengan rutin dan benar.

Tak hanya itu, berlari juga dapat mencegah obesitas, diabetes, penyakit jantung, mengurangi kolestrol dan menjaga kadar gula.

Berlari juga dapat membuat tidur lebih nyenyak.

Meski terlihat mudah dan sederhana, banyak pelari pemula yang tidak melakukan teknik berlari dengan cara yang baik dan benar.

Baca Juga: Tips Sederhana Push Turret Mobile Legends Season 24 dari Rank Legend menuju Mythic ala Pro Player

Selain pemanasan, teknik dalam berlari juga perlu diperhatikan supaya tidak salah kaprah.

Dilansir dari berbagai sumber, terdapat 6 teknik berlari yang baik dan benar untuk para pemula.

1.Mulai dengan Berjalan Kaki

Tubuh manusia yang sudah lama tidak berolahraga dan ingin mulai aktif kembali, berjalan kaki dapat menjadi permulaan yang tepat.

Apabila tubuh sudah mulai rileks dan nyaman saat berjalan kaki, maka dapat ditambah kecepatan lari secara bertahap.

2. Mulai dari Jarak dan Durasi Pendek

Untuk pemula, hindari berlari terlalu lama atau terlalu jauh karena beresiko menyebabkan cedera.

Baca Juga: Kebiasaan di Pagi Hari Ini Ternyata Dapat Menyebabkan Kulit Cepat Keriput, Simak Ulasannya

Mulailah dengan jarak yang pendek, kemudian tingkatkan secara perlahan. Terengah-engah setelah berlari merupakan indikasi bahwa olahraga yang dilakukan berlebihan.

3.Berlari dengan Posisi yang Benar

Condongkan tubuh sedikit ke depan dengan tangan mengepal membentuk sudut. Saat berlari lebih baik bertumpu pada tapakkan kaki atau jari kaki.

4. Mengurangi Tekanan

Hindari melompat untuk mengurangi tekanan pada sendi dan lutut.

Baca Juga: Simak Tips Ini, Hindari Kebiasaan Sepele Ini yang Dapat Membatal Puasa menurut Buya Yahya

5. Memusatkan Berat Tubuh

Lemaskan tubuh bagian atas karena tubuh yang kaku justru membuat lari semakin lambat. Pusatkan berat tubuh pada bagian tengah.

6. Bernapas dengan Benar

Bernapaslah dengan teknik yang baik. Hirup udara melalui hidung, penuhi ruang di paru-paru, kemudian hembuskan melalui mulut yang sedikit terbuka.

Dengan melakukan teknik berlari yang baik, hasil yang didapatkan juga akan lebih optimal.***

Editor: Latif Syaipudin

Sumber: Berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler