Ponpes Sumbersari Kediri Putuskan Awal Ramadhan Jatuh Pada Hari Selasa

- 10 Maret 2024, 16:33 WIB
 Awal Ramadhan Ponpes Sumbersari Kediri
Awal Ramadhan Ponpes Sumbersari Kediri /

JURNAL NGAWI - Pondok Pesantren Darussalam Sumbersari, Kencong, Kabupaten Kediri Jawa Timur mengumumkan awal 1 Ramadhan 1445 Hijriyah.

Ponpes Sumbersari salah satu pondok pesantren tertua di Kediri Jawa Timur.

Sudah sering pondok pesantren yang diasuh oleh KH Ahmad Zainuri Faqih ini menjadi rujukan dalam penanggalan di Indonesia. Tidak hanya penetapan 1 Ramadhan maupun 1 Syawal saja.

Pada penetapan 1 Ramadhan 1445 Hijriyah, Ponpes Sumbersari telah mengumumkan hasil perhitungannya.

Melalui rilis resmi yang disampaikan Pondok Pesantren tersebut kepada santri dan alumni yang diterima Minggu 10 Maret 2024 bahwa awal 1 Ramadhan 1445 Hijriyah jatuh pada hari Selasa 12 Maret 2024.

Berdasarkan hasil perhitungan Lajnah Falakiyah Darussalam (LAFDA) PP Darussalam Sumbersari menetapkan bahwa :

Awal ramadhan 1445 Hijriyah jatuh pada hari Selasa Pon 12 Maret 2024 dengan pertimbangan :

  • Ijtima' akhir bulan sya'ban terjadi pada hari ahad legi sore 10 Maret 2024 jam 04 : 26 wist./16.08 WIB.
  • Tinggi hilal malam selasa waktu ghurub 13 derajat 47' = 9,92 M.
  • Lama hilal 55 menit
  • Besar hilal 57 Daqiqoh
  • Kedudukan hilal Selatan Katulistiwa
  • Keadaan hilal miring ke utara

Demikian informasi penetapan awal ramadhan 1445 Hijriyah dimana Ponpes Sumbersari menetapkan 1 ramadhan jatuh pada tanggal 12 Maret 2024.***

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x