Cara Ajukan Pinjaman Online Kredit Mobil di Bank Mandiri Melalui Aplikasi Livin Mandiri

- 27 April 2024, 08:39 WIB
Kredit Kendaraan Bermotor Bank Mandiri
Kredit Kendaraan Bermotor Bank Mandiri /

JURNAL NGAWI - Ajukan Kredit kendaraan bermotor di Bank Mandiri bisa online. Caranya mudah cukup ajukan pinjaman online melalui aplikasi Livin Mandiri berikut tutorialnya.

Kredit Kendaraan Bermotor Bank Mandiri

Mandiri KKB adalah kredit kendaraan bermotor (KKB) bank mandiri yang diberikan secara perseorangan untuk pembelian kendaraan, baik kendaraan baru ataupun bekas, dan pemenuhan kebutuhan konsumtif lainnya.

Cara Melakukan Pengajuan Pembiayaan Mandiri Utama Finance di Livin' by Mandiri

Fitur Sukha kini hadir di Livin' by Mandiri, Anda dapat melakukan berbagai transaksi seperti pembelian tiket pesawat, tiket kereta api, entertainment, pengajuan kredit kendaraan, pembelian voucher games dan lain-lain. Pelajari caranya di sini.

Cara Mengajukan Kredit Kendaraan di Livin Mandiri Pinjaman Online di Bank Mandiri

1. Buka Aplikasi Livin Mandiri (jika belum punya silahka download di Playstore, AppStore, atau GalleryStore)
2. Pilih Menu SUKHA di beranda Livin Mandiri Anda
3. Pilih Menu Nyicil
4. Pilih Ajukan Sekarang pada banner Mandiri Utama Finance
5. Pilih Jenis Pembiayaan
6. Pilih kendaraan yang di inginkan
7. Simulasikan pada kendaraan yang di pilih
8. Masukan data simulasi yang Anda inginkan
9. Setujui form pengajuan kredit dan pilih kirim pengajuan
10. Pengajuan telah berhasil, Mandiri Utama Finance akan menindaklanjuti permintaan pengajuan kredit

Baca Juga: Kredit Motor di Bank BRI Ini Caranya! Simak Syarat dan Simulasi Kredit Kendaraan Bermotor di BRI ini

Keuntungan kredit kendaraan bermotor di Bank Mandiri

  • Suku bunga kompetitif
  • Proses cepat dan mudah sejak awal
  • Uang muka ringan
  • Dokumen pengajuan yang ringkas dan mudah
  • Jangka waktu pinjaman hingga 5 tahun
  • Jaringan multifinance perusahaan anak yang luas dan terpercaya

Apa Risiko KKB?

Beberapa risiko yang dapat terjadi pada produk mandiri KKB antara lain:

  • Risiko perubahan kondisi ekonomi & politik
  • Risiko likuiditas
  • Risiko wanprestasi pihak ke-3
  • Risiko perubahan hukum dan peraturan perundang-undangan
  • Risiko force majore (bencana alam/ kejadian luar biasa)
  • Risiko lain yang tercantum dalam Syarat-
  • Syarat Umum Perjanjian Kredit Konsumtif (SUKK)

Suku Bunga KKB

Khusus Nasabah Prioritas/Private dan Pegawai Bank Mandiri

Tenor 1 tahun bunga 2,75%
Tenor 2 Tahun Bunga 3 00%
Tenor 3 Tahun Bunga 3,25%
Tenor 4 Tahun Bunga 4,05%
Tenor 5 Tahun Bunga 6,30%

Keterangan ; Untuk Pembelian mobil baru jenis penumpang Suku bungan flat per tahun. Periode 01 Januari - 31 Desember 2024.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x