Beasiswa Cipta Pelita Indonesia Diperpanjang Sampai 31 Januari 2024, Ini Syaratnya Dapatkan Rp5 juta

- 19 Januari 2024, 19:21 WIB
Beasiswa Cipta Pelita Diperpanjang
Beasiswa Cipta Pelita Diperpanjang /

JURNAL NGAWI - Beasiswa Cipta Pelita Indonesia telah dibuka dan diperpanjang sampai 31 Januari 2034. Bagi berminat bisa mendaftarkan diri lewat jalur reguler dengan menyiapkan dokumen dan mengirimkan melalui link yang Ada pada artikel ini. Beasiswa ini ditujukan untuk siswa aktif SMA/sederajat, mahasiswa aktif atau cuti D3/D4/S1/S2.

Beasiswa Cipta Pelita Indonesia sendiri merupakan program beasiswa yang dikeluarkan oleh Talentme.id, sebuah rumah kreativitas dan inovasi di dunia TikTok.

Talentme.id memiliki visi untuk membantu merek dan individu menggali potensi penuh dari TikTok. Talentme.id memiliki layanan jasa seputar TikTok, seperti pembuatan video TikTok, live streaming TikTok, dan Manajemen akun TikTok.

Baca Juga: Jadwal Pendaftaran Beasiswa KIP Kuliah 2024 Kapan? Cek Persyaratan dan Berkas yang Harus Disiapkan

Pendaftaran beasiswa Cipta Pelita Indonesia memiliki 2 jalur yang bisa dipilih para pencari beasiswa. Jalur pendaftaran beasiswa tersebut terbagi atas cipta (gratis) dan pelita (premium berbayar). Kedua jalur tersebut nantinya juga memperoleh total bantuan yang sama yaitu Rp5.000.000.

Syarat dokumen pendaftaran Beasiswa Cipta Pelita terbagi atas 2 jenis yaitu jalur cipta dan jalur pelita.

Baca Juga: Raih Kesempatan Beasiswa Kemenkes 2024: Panduan Lengkap dan Syarat Pendaftaran

1. Jalur Cipta (gratis)

  •  Scan asli Kartu Tanda Mahasiwa, Kartu Pelajar, atau bukti diterima di PTN/PTS bagi mahasiswa semester awal yang belum mendapatkan KTM.
  • Scan asli KHS (Transkrip Nilai) atau Rapor (bagi siswa atau mahasiswa semester 1 yang belum KHS)
  • Scan asli piagam/sertifikat prestasi yang dicapai (jika ada)
  • Curiculum Viae (CV)
  • Surat Keterangan Tidak mampu dari Lurah/Kepala Desa
  • Scan asli SUrat Rekomendasi dari Sekolah atau Fakultas
  • Scan asli bukti pembayaran rekening listrik/air bulan terakhir
  • Screenshot Share poster Beasiswa Cipta Pelita ke media sosial dan grup WhatsApp/Telegram
  • Video perkenalan diri

2. Jalur Pelita (premium)

  • Scan asli Kartu Tanda Mahasiswa, Kartu Pelajar, atau bukti diterima di PTN/PTS bagi mahasiswa semester awal yang belum mendapatkan KTM
  • Scan asli KHS (Transkrip Nilai) atau Rapor (bagi siswa atau mahasiswa semester 1 yang belum mendapatkan KHS)
  • Scan asli piagam/sertifikat prestasi yang dicapai (jika ada)
  • Curriculum Vitae (CV)

Tahapan pendaftaran Beasiswa Cipta Pelita Indonesia dimulai tanggal 20 Juli 2023 dengan step-by-step sebagai berikut.

Jadwal Pendaftaran Beasiswa Cipta Pelita

20 Juli 2023-31 Januari 2024

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x