Pemprov Jatim Resmi Luncurkan Beasiswa untuk Santri Tahun 2024, Simak Informasinya

- 1 April 2024, 18:00 WIB
Tim Safari Ramadhan Himpunan Santri Nagan Raya dari Dayah MUDI Mesra
Tim Safari Ramadhan Himpunan Santri Nagan Raya dari Dayah MUDI Mesra /

JURNAL NGAWI - Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah (LPPD) resmi meluncurkan program beasiswa untuk ratusan santri.

Beasiswa ini mencakup berbagai jenjang pendidikan mulai dari Sarjana hingga Doktor, serta untuk Ma'had Aly setara S2 atau Marhalah Tsani.

Ketua LPPD Jatim, Profesor Halim Soebahar, menyampaikan bahwa program beasiswa ini ditujukan untuk tahun anggaran 2024.

Dia berharap para santri di Jawa Timur dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk mengikuti seleksi di perguruan tinggi mitra LPPD.

"Pada malam ini, tanggal 31 Maret pukul 20.00 waktu Mesir atau tanggal 1 April pukul 01.00 dinihari WIB, kami secara resmi meluncurkan pendaftaran beasiswa Pemerintah Provinsi Jawa Timur oleh LPPD," ungkap Profesor Halim dalam keterangan persnya yang diterima oleh tim media LPPD Jatim.

Peluncuran program beasiswa ini berlangsung bersamaan dengan kunjungan pimpinan LPPD di Kairo, yang juga merupakan momen untuk memantau dan menjalin silaturahmi dengan para penerima beasiswa S1 Universitas Al-Azhar Kairo.

Selama kunjungan tersebut, pimpinan LPPD bertemu dengan 90 mahasiswa penerima Beasiswa Santri Pondok Pesantren (BSPP) Pemprov Jatim di Al-Azhar Kairo, yang merupakan angkatan 2021, 2022, dan 2023.

Program beasiswa ini diharapkan dapat menjadi langkah nyata dalam mendukung pendidikan santri dan memperluas kesempatan bagi mereka untuk mengejar pendidikan tinggi, sejalan dengan komitmen Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di daerah tersebut.****

Editor: Hafidz Muhammad Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x