Como Football Club, Milik Hartono Bersaudara, Promosi ke Serie A Setelah 21 Tahun

- 12 Mei 2024, 01:55 WIB
Como 1907
Como 1907 /Padang Raya News/Istimewa

JURNAL NGAWI - Como Football Club, klub sepak bola Italia yang dimiliki oleh Hartono Bersaudara, Salah Satu orang terkaya di Indonesia, telah meraih sukses besar dengan promosi ke Serie A setelah menunggu selama 21 tahun.

Prestasi ini membawa Como untuk bersaing dengan tim-tim raksasa Italia seperti Inter Milan, Juventus, Napoli, Roma, Lazio, dan lainnya di musim depan.

Perjalanan menuju Serie A bagi Como bukanlah hal yang mudah. Namun, hasil imbang 1-1 melawan Cosenza dan kekalahan 1-2 dari Spezia oleh Venezia memastikan tiket promosi untuk Como.

Saat Hartono Bersaudara membeli klub Como, situasinya tidak begitu menggembirakan. Dengan nilai transfer kurang dari 5 miliar Rupiah, Como tampaknya dalam keadaan kurang baik.

Baca Juga: Terpesona 'Kegilaan' Bonek, Kalau Sudah Tua Nathan Tjoe-A-On Ingin Bermain di Persebaya

Baca Juga: Netizen Indonesia Serang Timnas Guinea dengan Umpatan Rasis Pasca Kekalahan Timnas U-23

Namun, Hartono Bersaudara memiliki visi yang jelas dan melihat potensi besar yang dimiliki oleh klub Como di masa depan.

Seperti yang disebutkan oleh jurnalis dan pengamat sepak bola @firzieidris, kesabaran dan ketekunan adalah dua kunci penting dalam kesuksesan Como.

Perjalanan panjang dimulai dari Serie D, dan melalui dedikasi dan upaya keras, Como akhirnya meraih promosi ke Serie A.

Halaman:

Editor: Hafidz Muhammad Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah