Lagu BTS Meledak Secara Global, Majalah AS Jadikan 'Butter' Sebagai Record of Year

- 21 November 2021, 17:37 WIB
Personel grup boy band BTS
Personel grup boy band BTS /Dok. Weverse

JURNAL NGAWI - Majalah Amerika Serikat, Variety menjadikan lagu Butter milik grup boy band BTS sebagai record of the year dalam daftar Hitmakers tahun 2021.

Situs majalah Variety menyebut, single digital Butter milik BTS meledak secara global sepanjang tahun ini. Daftar Hitmakers telah dirilis majalah tersebut pada Jumat (19/11).

"Lagu 'Butter' meledak ke dunia pada bulan Mei, menjadi single yang memecahkan rekor untuk BTS," kata Variety di situsnya.

Baca Juga: Ketegangan dengan China Meningkat, Amerika Perkuat Kerjasama US - Taiwan

"Penulis dan produser lagu tersebut, termasuk anggota grup K-pop RM, "membuat hit sempurna yang tidak akan berhenti," tambah Variety.

Ini adalah kali kedua bagi grup band K-pop tersebut masuk dalam daftar Variety. Tahun lalu, BTS juga dinobatkan sebagai Group of The Year. Menjadikan mereka artis Korea pertama yang diakui oleh Variety.

Baca Juga: Zodiak Hari ini 21 November 2021, Pertahankan Sikap Optimismemu Capricorn

Seperti diketahui, acara tahunan ini memberikan penghargaan kepada penulis, produser, penerbit, manajer, dan eksekutif yang membantu membuat 25 lagu yang paling banyak dikonsumsi tahun ini. Upacara penghargaannya ditetapkan pada 4 Desember. Pada hari Minggu (waktu AS), band ini dijadwalkan untuk menghadiri American Music Awards 2021 yang akan diadakan di Microsoft Theater di Los Angeles, yang dinominasikan dalam tiga kategori, termasuk Artist of the Year, yang dianggap sebagai kehormatan terbesar acara.***

Editor: Zayyim Multazam Sukri

Sumber: koreatimes.co.kr


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah