Elektabilitas Khofifah Indar Parawansa Tinggi Maju Jakarta atau Tetap Gubernur Jawa Timur?

- 31 Agustus 2023, 09:36 WIB
Lengser dari Gubernur Jatim, Benarkah Khofifah Indar Parawansa Ambisi Maju Cawapres di Pilpres 2024 Ketimbang Pilgub?
Lengser dari Gubernur Jatim, Benarkah Khofifah Indar Parawansa Ambisi Maju Cawapres di Pilpres 2024 Ketimbang Pilgub? /Instagram @khofifah.ip

JURNAL NGAWI - Jelang Pemilu 2024 Khofifah Indar Parawansa berpeluang maju dalam Pemilihan Capres Cawapres tahun depan. Namun, elektabilitas yang tinggi Ketua Umum PP Muslimat NU itu juga masih diharapkan memimpin lagi Jawa Timur sebagai Gubernur.

Khofifah Indar Parawansa hingga saat ini masih menjabat sebagai Gubernur Jawa Timur bersama Emil Elistianto Dardak sebagai wakilnya. Masa jabatan mereka akan habis pada 31 Desember tahun ini, menarik melihat langkah politik apa yang akan diambil keduanya di Pemilu kedepan.

Selama masa kepemimpinan Khofifah dan Emil Dardak sebagai Gubernur Jatim dan Wakil Gubernur banyak sorotan positif dari masyarakat. Bahkan jika maju lagi pada Pilgub 2024 nanti, elektabilitas perempuan yang pernah menjabat sebagai Menteri Sosial di periode pertama Presiden Jokowi itu duduki posisi teratas.

 

 Baca Juga: Kandidat Cawapres Pemilu 2024, Gubernur Jawa Timur Khofifah Tunggu Rekom Ulama Jatim

Berdasarkan hasil penelitian Surabaya Survey Center (SSC) terkait elektabillitas kandidat calon gubernur (cagub) Jatim yang dilaksanakan pada 20-30 Juni 2023 di Kencamatan Kota Surabaya terhadap 1.200 responden menggunakan metode stratified multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 2,83 persen dan tingkat kepercayaan sebesar 95 persen, Khofifah berada di urutan pertama mengalahkan sejumlah nama seperti Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi, Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak.

Dilansir dari pikiranrakyat.com, pada hasil survei itu, nama Khofifah elektabilitas paling tingi di Jatim dengan 36,3 persen. Nama lainnya ada Syaifullah Yusuf dengan 3,3 persen, kemudian Anwar Sadat dengan 2,4 persen, Kusnadi dengan 1,8 persen serta Achmad Fauzi dengan 1,6 persen.

Khofifah Indar Parawansa Tetap di Jatim atau Maju Jakarta?

Gubernur Jawa Timur itu pada awal Agustus tahun ini mengungkapkan ada sejumlah partai politik yang jalin komunikasi untuk mengusungnya sebagai bakal cawapres. Perempuan yang lahir di Surabaya itu mengungkap langkah selanjutnya usai beberapa tawaran tersebut. Meski demikian tidak ada jawaban pasti apakah tetap di Jatim atau menuju ke Jakarta pada Pemilu 2024.

"Kita endapkan dulu sampai pada proses konfirmasi proses pengambilan keputusan bersama, sehingga saat ini tidak pada posisi 'yes or no' (ya atau tidak)," tutur dia, 6 Agustus 2023.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x