Figur Potensial Calon Gubernur Jawa Timur Periode 2024/2029, Salah Satunya Pernah Jadi Gubernur Dan Walikota

- 13 Maret 2024, 14:59 WIB
lima figur potensial calon gubernur telah muncul dengan rekam jejak dan pengalaman yang mumpuni.
lima figur potensial calon gubernur telah muncul dengan rekam jejak dan pengalaman yang mumpuni. /Jurnal Ngawi /

JURNAL NGAWI - Pemilihan kepala daerah serentak atau Pemilihan Umum Gubernur Jawa Timur 2024 akan menjadi momen penting bagi warga Jawa Timur untuk menentukan arah pembangunan provinsi selama lima tahun ke depan.

Dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) mencapai 31.402.838 jiwa, pemilihan ini menjadi salah satu yang paling signifikan dalam arus demokrasi di Indonesia.

Jawa Timur, provinsi terbesar di Pulau Jawa, dengan 38 kabupaten/kota, memiliki dinamika politik yang kaya.

Dalam kontestasi ini, lima figur potensial calon gubernur telah muncul dengan rekam jejak dan pengalaman yang mumpuni.

Baca Juga: KPU Buka Pendaftaran Pemantau Pilkada 2024, Simak Informasi Lengkapnya?

1. Khofifah Indar Parawansa

Dr. Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si., adalah salah satu figur terkemuka dalam politik Indonesia. Dengan pengalaman yang luas, termasuk Pernah Menjabat satu periode sebagai Gubernur Jawa Timur dari 2019 hingga 2024, serta juga pernah Menjadi Menteri Sosial Indonesia, Khofifah telah membuktikan dirinya sebagai pemimpin yang berkomitmen untuk kesejahteraan masyarakat terkusus di provinsi jawa timur 

2. Tri Rismaharini

Dr. (H.C.) Ir. Tri Rismaharini, M.T., atau Risma, merupakan sosok yang tidak asing lagi dalam pemerintahan Jawa Timur. Dengan karir yang cemerlang sebagai Wali Kota Surabaya selama dua periode dan kemudian menjabat sebagai Menteri Sosial di Kabinet Indonesia Maju, Risma memiliki basis dukungan yang kuat di kalangan rakyat, terutama di Surabaya, kota terbesar di Jawa Timur.

3. Abdul Halim Iskandar

Abdul Halim Iskandar, atau Gus Halim, adalah figur yang memiliki pengalaman yang cukup luas dalam bidang politik dan teknokrasi. Dengan latar belakang sebagai Ketua DPRD Jombang, Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, serta pengalaman sebagai Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Gus Halim telah membuktikan kapabilitasnya dalam mengelola berbagai aspek pembangunan, terutama di daerah pedesaan

Baca Juga: Khofifah dan Emil Maju Lagi di Pilgub Jatim 2024, Masyarakat Banyuwangi Doakan Kesuksesan

Halaman:

Editor: Hafidz Muhammad Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah