Bank BCA Buka Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Tahun 2025, Ini Dia Informasi Lengkapnya?

- 3 April 2024, 16:00 WIB
Hore, Ada Beasiswa dari BCA untuk 700 Mahasiswa di Seluruh Indonesia
Hore, Ada Beasiswa dari BCA untuk 700 Mahasiswa di Seluruh Indonesia /iloustrasi-Malanghits.com/

JURNAL NGAWI - Bank Central Asia (BCA) membuka pendaftaran untuk program beasiswa pendidikan dalam bidang bisnis dan perbankan serta teknik informatika tahun 2025. Beasiswa ini ditujukan untuk siswa SMA atau sederajat yang berprestasi dan memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh BCA.

Menurut laman resmi BCA, beasiswa ini merupakan kesempatan bagi para lulusan SMA/SMK/sederajat yang berprestasi untuk mengembangkan potensi mereka dalam bidang bisnis dan perbankan serta teknik informatika.

Beasiswa ini menawarkan berbagai macam keuntungan bagi penerima, termasuk program pendidikan selama 2,5 tahun, buku pelajaran, laptop khusus untuk program teknik informatika, biaya pendidikan gratis, uang saku bulanan, kesempatan magang dan penawaran kerja di BCA, serta fasilitas seperti dormitory, shuttle bus, dan makan siang selama program pendidikan berlangsung.

Baca Juga: Pemprov Jatim Resmi Luncurkan Beasiswa untuk Santri Tahun 2024, Simak Informasinya

Setiap program pendidikan memiliki persyaratan tersendiri. Untuk program pendidikan teknik informatika, persyaratan meliputi warga negara Indonesia, siswa/i kelas XII atau lulusan SMA (jurusan IPA) / SMK (jurusan yang berkaitan dengan Teknik Informatika), usia maksimum 19 tahun saat mendaftar, rata-rata nilai rapor kelas X, XI, dan XII minimal 7,50, rata-rata nilai matematika kelas X, XI, dan XII (SMA IPA, IPS) atau nilai produktif kelas X, XI, dan XII (khusus SMK) minimal 7,50, tidak pernah tinggal kelas dari SD-SMA/SMK, tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya, serta lulus dalam proses seleksi.

Sedangkan untuk program pendidikan bisnis dan perbankan, persyaratan yang berlaku adalah warga negara Indonesia, siswa/siswi kelas XII atau lulusan SMA/SMK, usia maksimum 19 tahun saat mendaftar, rata-rata nilai rapor kelas X, XI, dan XII minimal 7,50, rata-rata nilai matematika kelas X, XI, dan XII (SMA IPA, IPS) atau nilai produktif kelas X, XI, dan XII (khusus SMK) minimal 7,50, tidak pernah tinggal kelas dari SD-SMA/SMK, tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya, serta lulus dalam proses seleksi.

Baca Juga: Seleksi Djarum Beasiswa Plus 2024/2025 Telah Dibuka! Simak Cara Daftarnya

Pendaftaran beasiswa BCA 2025 telah dibuka sejak 1 April dan akan berlangsung hingga 13 September 2024. Siswa yang memenuhi syarat dapat langsung mendaftar melalui laman resmi BCA di https://karir.bca.co.id/beasiswa-bca.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan potensi dan meraih kesuksesan di bidang bisnis, perbankan, dan teknik informatika bersama BCA.***

Editor: Hafidz Muhammad Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x