Kumpulkan Pemain Asli Jawa Barat, Persib Bandung Datangkan Eriyanto

- 26 April 2022, 20:20 WIB
Eriyanto resmi direkrut Persib pemain Asli Jawa Barat lainnya
Eriyanto resmi direkrut Persib pemain Asli Jawa Barat lainnya /Dok. Persib/persib.co.id

JURNAL NGAWI - Persib Bandung kembali mendatangkan pemain asli kelahiran Jawa Barat, kini bek asal Sukabumi, Eriyanto resmi berseragam Pangeran Biru.

Persib Bandung mendapatkan amunisi baru lagi untuk menghadapi musim depan.

Kali ini, sosok pemain belakang asal Sukabumi, Eriyanto, resmi menjadi bagian dari skuad Persib Bandung di musim depan.

Pemain kelahiran Sukabumi, 12 Maret 1996 tersebut sepakat untuk menjalin kerjasama untuk dua musim.

Baca Juga: Samsung Galaxy A51 Lakukan Pembaruan Smartphone Kelas Menengah Sejuta Umat

Pemain yang pernah memperkuat Persiraja Banda Aceh dan Persis Solo tersebut diharapkan bisa menambah kekuatan PERSIB di Liga 1 2022/2023 mendatang.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengatakan rekrutan terbaru PERSIB ini merupakan masukan dari tim pelatih.

Selain putra daerah, penampilan Eriyanto di Liga 1 2021/2022 lalu menjadi salah satu di antara pertimbangan.

Musim lalu ia dipercaya tampil sebanyak 10 laga selama 838 menit di Persiraja.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah