3 Keputusan VAR yang Rugikan Timnas Indonesia U23 vs Uzbekistan U23

- 29 April 2024, 23:30 WIB
Shen Yinhao wasit Timnas Indonesia U23 vs Uzbekistan U23
Shen Yinhao wasit Timnas Indonesia U23 vs Uzbekistan U23 /Instagram/@yinhao.shen

JURNAL NGAWI - Keputusan VAR membatalkan gol Muhammad Ferrari yang membuat Timnas Indonesia U23 gagal unggul lebih dulu atas Uzbekistan. Banyak keputusan wasit Shen Yinhao yang jadi perdebatan di laga ini.

Ada tiga keputusan VAR yang merugikan Timnas Indonesia pada laga semifinal Piala Asia U23 2024 melawan Uzbekistan U23, Senin (29/4/2024).

Uzbekistan U23 menang 2-0 atas Indonesia U23, membuat Garuda Muda harus memperebutkan posisi 3 untuk mendapatkan tiket Olimpiade 2024.

3 keputusan VAR yang merugikan Indonesia:

1. Batalkan pelanggaran terhadap Witan Sulaeman

Indonesia sempat mendapat kesempatan di babak pertama setelah Witan Sulaeman terjatuh di dalam kotak penalti Uzbekistan.

Wasit Shen Yinhao yang memimpin laga ini sempat memberikan tendangan bebas untuk Indonesia. Namun, setelah ceck VAR justru tidak dianggap ada pelanggaran pada kejadian tersebut.

Baca Juga: Indonesia Gagal ke Final Piala Asia U23, Masih Lolos Olimpiade?

2. Batalkan Gol Muhammad Ferrari

Indonesia sempat unggul di menit 62, setelah Ferrari memanfaatkan kemelut di depan gawang Uzbekistan.

Garuda Muda sempat unggul 1-0, namun VAR lagi-lagi merugikan Rizky Ridho dkk.  Setelah dilakukan ceck ternyata Ramadhan Sananta dianggap offside lebih dulu sebelum gol terjadi.

3. Kartu Merah Rizky Ridho 

Lagi-lagi VAR merugikan Timnas Indonesia U23 setelah Rizky Ridho dianggap dengan sengaja melanggar keras pemain Uzbekistan U23.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah