Federasi Sepakbola Vietnam Tanggapi Upaya PSSI Lapor AFF Dugaan Match Fixing di Piala AFF U19

12 Juli 2022, 16:43 WIB
Ini tanggapan VFF federasi sepakbola Vietnam terkait laporan dugaan Match Fixing dari PSSI /pssi.org

JURNAL NGAWI - PSSI akan mengirimkan surat laporan kepada AFF terkait dugaan Match Fixing pada laga terakhir Grup A antara Vietnam vs Thailand di Piala AFF U19 kemarin.

Federasi sepakbola Vietnam (VFF) menanggapi upaya laporan dari PSSI terkait dugaan 'main sabun' di laga Vietnam vs Thailand.

Seperti diketahui, pada laga terakhir Grup A Piala AFF U19, Timnas Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Myanmar.

Namun, kemenangan besar Timnas U19 itu tidak membuat Muhammad Ferrari dkk lolos ke babak semifinal Piala AFF U19.

Baca Juga: Gagal di Piala AFF U19 Indonesia Diejek Media Vietnam; Memalukan Tuan Rumah Piala Dunia Tersungkur

Pasalnya, pada laga lain Vietnam vs Thailand justru bermain imbang dengan skor 1-1.

Laga itu diduga kuat ada main sabun atau match fixing antara kedua tim yang membuat kedua lolos ke babak selanjutnya.

Hal itu diperkuat ketika laga sudah berakhir imbang 1-1 di menit ke 76 para pemain Vietnam dan Thailand justru terlihat tidak bermain fairplay.

Kedua tim hanya memainkan bola berputar-putar di area sendiri ditambah tidak ada pressing ketat dari tim lawan.

Baca Juga: Kapan Jadwal Semifinal AFF U19? Simak Info Lokasi Stadion, dan Live Televisi

Terkait itu, PSSI berencana mengirimkan laporan dugaan Match Fixing laga Vietnam vs Thailand kepada AFF.

Pada website resminya, pssi.org menuliskan jika PSSI memahami dan menyadari regulasi Piala AFF U-19 yang membuat Tim U-19 gagal melaju ke semifinal.

PSSI pun memahami dan menyadari layaknya sebuah tim jika ingin melaju ke fase berikutnya harus bergantung kepada tim itu sendiri dan bukan menggantungkan kepada tim/negara lain.

“Namun, PSSI juga melihat saat laga antara Thailand dan Vietnam ada sesuatu yang tidak berjalan sebagaimana mestinya (fairplay). Apakah pantas sebuah negara besar seperti itu melakukan hal itu. PSSI tidak menuduh, tetapi kita hanya mempertanyakan,” kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan seusai memimpin rapat terhadap kasus ini di kantor PT LIB.

Baca Juga: Fakta Marselino Ferdinan Baru 17 Tahun Menit Bermain Fantastis Bersama Timnas dan Persebaya Hingga Kini Cidera

Sisi lain VFF alias federasi sepakbola Vietnam menanggapi terkait laporan dari PSSI tersebut.

Seperti dikutip jurnalngawi.com dari bongda24, VFF belum menerima laporan resmi dari AFF terkait dugaan match fixing pada laga tersebut.

“Hingga saat ini, kami belum menerima informasi resmi tentang pengaduan Indonesia tentang pertandingan tim Vietnam U19 melawan Thailand U19. Vietnam U19 bermain bagus dan memenangkan tiket yang pantas ke semifinal,” kata VFF TTK Le Hoai Anh.

Terlepas dari itu, turnamen Piala AFF U19 tetap berlanjut ke babak semifinal yang akan berlangsung pada Rabu 13 Juli 2022.

Pada pertandingan itu akan mempertemukan Vietnam vs Malaysia, dan Laos vs Thailand di Stadion Patriot Cadrabhaga Bekasi Indonesia.***

 

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: pssi.org Bongda

Tags

Terkini

Terpopuler