Anies Baswedan Kalahkan Ganjar Pranowo, dan Prabowo Andai Pilpres Dihitung Lewat Followers Sosial Media

3 Agustus 2023, 09:37 WIB
Ilustrasi - Calon Presiden Republik Indonesia pada Pilpres 2024. /ANTARA/Naufal Ammar/

JURNAL NGAWI - Andai kata Pilihan Presiden (Pilpres) dihitung lewat followers di sosial media Anies Baswedan ungguli Ganjar Pranowo.

Pemilu 2024 tinggal beberapa bulan lagi, ada tiga nama tokoh yang mencuat bakal menjadi Calon Presiden Indonesia selanjutnya.

Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto tiga nama tokoh yang ramai dikabarkan bakal menjadi Calon Presiden Indonesia di Pilpres 2024 nanti.

 

 Baca Juga: Mengharukan, Momen Seorang Ibu Gandeng Anaknya Berlarian Bareng Brimob Latihan 'Semoga Masuk Polisi Gratis'

Pemilu 2024 akan dilaksanakan pada Rabu 14 Februari 2024, warga Indonesia akan memilih calon Presiden dan Wakil Presiden, serta anggota legislatif.

Bagaimana popularitas 3 tokoh kandidat bakal calon Presiden Indonesia itu lewat followers di akun sosmed mereka masing-masing?

jurnalngawi.com coba melihat followers tiga tokoh kandidat bakal calon Presiden di Pemilu 2024 tersebut.

Baca Juga: Batal Gabung Kelantan FC, Andik Vermansyah Menuju Persela Lamongan di Liga 2?

Terlihat pada Kamis 3 Agustus 2023, jika Pilpres dilakukan sekarang dan pemilih dihitung lewat followers di akun media sosial twitter Anies Baswedan unggul jauh dari dua pesaingnya itu.

Terpantau followers mantan Gubernur DKI Jakarta di twitter adalah 4,9 juta. Sedangkan Ganjar Pranowo hanya 3,4 juta pengikut.

Posisi Gubernur Jawa Tengah itu masih kalah dengan pengikut Prabowo Subianto di twitter dengan jumlah 4,6 juta followers.

Baca Juga: Elkan Baggott Pilih Timnas Indonesia Ketimbang Inggris atau Thailand, Jawabannya Bikin Haru

Baca Juga: Profil Igor Arungbumi Sanders Keturunan Yogyakarta di Timnas U17 Didikan FC Eindhoven Belanda

Adapun di sektor sosmed Instagram, ketiga tokoh bakal calon Presiden itu ketat jumlah followersnya.

Anies dan Ganjar sama-sama catatkan jumlah followers 5,9 juta, sedangkan Prabowo 5,4 juta followers.

 

Maka jika Pilpres 2024 dihitung lewat jumlah followers di medsos, Anies Baswedan adalah pemenangnya..

Tapi perlu diingat bahwa Pilpres Indonesia tidak dihitung lewat perhitungan itu. Melainkan melalui pemilihan Luber Jurdil di bilik suara yang ada di setiap TPS.*** 

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Tags

Terkini

Terpopuler