Rekor Pertemuan Timnas U19 Lawan Thailand di Piala AFF U19, Terakhir Menang di Era Evan Dimas

- 5 Juli 2022, 21:34 WIB
Inilah rekor pertemuan Timnas Indonesia U19 dengan Thailand di ajang Piala AFF U-19
Inilah rekor pertemuan Timnas Indonesia U19 dengan Thailand di ajang Piala AFF U-19 /Tangkapan layar vidio.com

JURNAL NGAWI - Timnas Indonesia U19 akan menghadapi Timnas Thailand U19 di Piala AFF Rabu 6 Juli 2022. Inilah rekor pertemuan kedua negara di ajang kelompok umur tersebut.

Pada ajang sepakbola, Indonesia dengan Thailand seolah jodoh karena selalu bertemua di berbagai ajang dan setiap kelompok umur.

Timnas Thailand menjadi momok Timnas Garuda baik di senior maupun level junior.

Terakhir di ajang Sea Games 2022 Vietnam, dimana Timnas U23 tersingkir di partai semifinal oleh Timnas Gajah Perang dengan skor 1-0.

Baca Juga: Aturan Babak Semifinal Piala Presiden 2022, Ada Dua Laga dan Bagaimana dengan Gol Tandang?

Pada level senior di Piala AFF tahun lalu, anak asuh Shin Tae Yong gagal meraih gelar juara pertama juga oleh Timnas Thailand.

Rekor pertemuan kedua negara di ajang sepakbola memang hampir selalu tidak berpihak pada Merah Putih.

Kini, di ajang Piala AFF U19 Garuda Nusantara juga akan menghadapi Thailand.

Meski bukan laga penentu, laga ini sangat penting agar peluang Timnas lolos dari Grup A ini semakin mudah.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x