Kalteng Putra Tak Kalah Gemerlap Datangkan Otavio Dutra dan 2 Pemain Asing, Enggang Borneo Bertabur Bintang

- 23 Agustus 2023, 19:37 WIB
Klub Liga 2 Kalteng Putra FC dikabarkan rekrut 5 pemain eks Liga 1
Klub Liga 2 Kalteng Putra FC dikabarkan rekrut 5 pemain eks Liga 1 /Instagram @kaltengputra_id

JURNAL NGAWI - Otavio Dutra dan dua pemain asing diperkenalkan Kalteng Putra sebagai rekrutan baru Liga 2 musim 2023/2024. Skuad Enggangg Borneo bertabur bintang akankah promosi Liga 1?

Klub Kalteng Putra tampak tak main-main mempersiapkan tim untuk berkompetisi di Liga 2 Indonesia 2023/2024. Jafri Sastra dibekali skuad bertabur bintang kombinasi pemain-pemain naturalisasi dan pemain eks Liga 1.

Terbaru, klub berjuluk Enggang Borneo itu memperkenalkan Otavio Dutra plus dua pemain asing sebagai pemain baru di Liga 2 musim ini.

Otavio Dutra bek 39 tahun yang musim lalu memperkuat Madura United di Liga 1. Dutra sempat tanpa klub usai dilepas Laskar Sappeh Kerab dan kini akan berseragam Kalteng Putra di Liga 2.

 

 Baca Juga: Harga HP Realme Terbaru 2023 Rp 1 jutaan Sampai Rp 3 Jutaan Murah Fitur Kekinian

Dutra sudah menjadi WNI yang tidak mengurangi kuota pemain asing Kalteng Putra di Liga 2 musim ini. Selain itu, Laskar Isen Mulang juga diperkuat dua pemain naturalisasi yakni Osas Saha dan Guy Junior.

Pemain Asing Kalteng Putra di Liga 2 2023/2023

Meski memiliki tiga pemain naturalisasi, Kalteng Putra masih mendatangkan dua pemain asing. Tim yang punya slogan Ela Mikeh itu, memperkenalkan dua pemain asing baru mereka, 23 Agustus 2023.

Pertama adalah Nozim Babadzhanov gelandang serang 28 tahun asal Tajikistan yang musim lalu bermain untuk FK Khujand di Liga 1 Tajikistan.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x