Daftar Caleg Incumbent Dapil 2 Ngawi Perolehan Suara Pemilu 2019, Berebut Kantong Suara Mbah Niti PDIP

- 28 November 2023, 08:25 WIB
Daftar caleg Incumbent DPRD Ngawi perolehan suara Pemilu 2019
Daftar caleg Incumbent DPRD Ngawi perolehan suara Pemilu 2019 /RRI

JURNAL NGAWI - Pesta demokrasi Pemilu 2024 tinggal beberapa minggu, masyarakat akan memilih anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupate/Kota, serta Presiden dan Wakil Presiden.

Warga Kabupaten Ngawi Jawa Timur tidak ketinggalan akan memilih Anggota DPRD Ngawi pada Rabu 14 Februari 2024. Pada artikel ini akan kami sajikan daftar caleg Incumbent dan perolehan suara pada Pemilu 2019 di Dapil 2 Ngawi.

Dapil 2 Kabupaten Ngawi meliputi wilayah Kecamatan Karangjati, Padas, Bringin, Pangkur, dan Kwadungan Lor. Untuk Pemilu 2024, Dapil ini memiliki kuota kursi sebanyak 9 kursi lebih banyak 1 kursi dibandingkan Pemilu 2019.

Baca Juga: Tak Ada Caleg PSI di DCT Ngawi Pemilu 2024, ini Rekap Jumlah Partai dalam Daftar Calon Tetap DPRD Ngawi

Delapan Anggota DPRD Kabupaten Ngawi dari Dapil 2 pada Pemilu 2019 yakni

1. Eko Triyanto dari Partai PDIP nomor urut 1 mendapatkan suara terbanyak pada pemilu 5 tahun lalu yakni 11.492 suara sah.

2. Arief Slamet Prasetyo dari PDIP mendapatkan suara terbanyak kedua dengan perolehan suara 10.897 suara sah. Padahal Mumun sapaan akrabnya ini pendatang baru pada Pemilu 5 tahun lalu.

3. Perolehan suara terbanyak ketiga dari Dapil 2 Ngawi ini ada Sarjono dari Partai Golkar yang mengumpulkan suara 8.012 suara sah.

4. Sunarno dari PDIP menyusul di nomor 4 dengan perolehan suara 6.236 suara sah membawa Ia duduk di kursi DPRD Kabupaten Ngawi periode 2019-2024.

5. Niti anggota DPRD Ngawi dari PDIP mendapatkan suara terbanyak ke lima dengan perolehan 5.909 suara sah.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: KPU Ngawi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah