UMK Kabupaten Ngawi 2024 Terendah se Eks Karesidenan Madiun, Daftar Lengkap UMK 2024 se Jawa Timur

- 1 Desember 2023, 17:41 WIB
Rilis UMK Jawa Timur 2024, se Eks Karesidenan Madiun, Ngawi masih terendah
Rilis UMK Jawa Timur 2024, se Eks Karesidenan Madiun, Ngawi masih terendah /

JURNAL NGAWI - UMK Kabupaten Ngawi pada tahu 2024 naik sekitar 6,3 persen dibanding tahun lalu. Meski demikian, pada daftar UMK 2024 Jawa Timur, upah minimum pekerja di Ngawi masih terendah se eks Karesidenan Madiun.

Kabar baik bagi para karyawan di seluruh Jatim lantaran pada tahun depan UMK mengalami kenaikan cukup signifikan. Tidak terkecuali mereka yang bekerja di wilayah Kabupaten Ngawi.

Seperti diketahui, UMK di Jawa Timur tahun 2024 telah resmi ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jatim Nomor 188/656/KPTS/013/2023. Dalam keputusan tersebut, terungkap bahwa Surabaya masih menjadi daerah dengan UMK tertinggi di Jatim, sementara Situbondo memegang predikat UMK terendah.

Menariknya, bagaimana Kabupaten Ngawi berada dalam peringkat UMK Jatim 2024? Berdasarkan data yang dirilis oleh jdih.jatimprov.go.id pada Jumat (1/12/2023), UMK Kabupaten Ngawi 2024 sebesar Rp 2.241.054,00. Posisi ini menempatkan Ngawi di peringkat 34 dari 38 kota dan kabupaten yang ada di Jawa Timur.

Jika melihat daftar daerah dengan UMK tertinggi sampai ke yang terendah, ternyata UMK Ngawi 2024 masih paling terendah di kawasan eks Karesidenan Madiun. Karesidenan ini meliputi Kabupaten dan Kota Madiun, Ponorogo, Magetan, dan Pacitan.

Baca Juga: Dapil dan Jumlah Kursi DPRD Kabupaten Ngawi Pada Pemilu 2024

Baca Juga: Tahun 2023 Pertumbuhan Ekonomi di Ngawi Jawa Timur Melonjak, Sektor Pertanian Beri Kontribusi Terbesar

Daftar Lengkap UMK 38 kabupaten/kota di Jatim Pada Tahun 2024:

1. Kota Surabaya Rp4.725.479,00
2. Kabupaten Gresik Rp4.642.031,00
3. Kabupaten Sidoarjo Rp4.638.582,00
4. Kabupaten Pasuruan Rp4.635.133,00
5. Kabupaten Mojokerto Rp4,624.787,00

6. Kabupaten Malang Rp3.368.275,00
7. Kota Malang Rp3.309.144,00
8. Kota Pasuruan Rp3.138.838,00
9. Kota Batu Rp3.155.367,00
10. Kabupaten Jombang Rp2.945.544,00

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Pemprov Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah