Profil Rasmus Hojlund Striker Manchester United Lahir dari Orang Tua Atlet Profesional

- 4 Oktober 2023, 15:36 WIB
Pemain Manchester United, Rasmus Hojlund
Pemain Manchester United, Rasmus Hojlund /Instagram @manchesterunited

JURNAL NGAWI - Ditengah permainan Manchester United yang masih angin-anginan musim ini, ada satu pemain baru yang selalu tampil bersinar, Ia adalah Rasmus Hojlund. Berikut kisah profil dan biodata perjalanan sepak bola pemain muda asal Denmark tersebut.

Rasmus Winther Højlund adalah salah satu nama yang paling menjanjikan dalam dunia sepak bola Denmark. Lahir di Copenhagen pada tanggal 4 Februari 2003, Rasmus memiliki darah sepak bola yang mengalir dalam keluarganya.

Ayahnya, Anders Højlund, juga merupakan seorang pesepak bola berpengalaman, sementara ibunya, Kirsten Winther, adalah seorang pelari cepat yang ulung. Kombinasi genetik ini nampaknya telah membantu Rasmus mencapai kesuksesan besar dalam dunia sepak bola.

Baca Juga: Profil Mathys Tel Pemain Muda Berbakat Bayern Munchen

Awal Karier dan Perjalanan Profesional Rasmus Hoejlund

Rasmus Hojlund memulai karier profesionalnya dengan klub Denmark, Copenhagen, pada tahun 2020. Di sana, ia menunjukkan bakat dan potensinya sebagai seorang penyerang yang berbakat. Namun, Højlund tak hanya terpaku pada satu klub. Pada Januari 2022, ia melanjutkan perjalanannya ke Bundesliga Austria dengan bergabung ke klub Sturm Graz. Namun, pencapaiannya yang lebih mengesankan masih menanti di depan.

Pada Agustus 2022, Rasmus Højlund pindah ke Italia, bergabung dengan klub Serie A, Atalanta. Pergantian klub ini memberinya lebih banyak peluang untuk mengasah kemampuannya dan tampil di kompetisi Eropa. Dan yang paling mengejutkan adalah kepindahannya yang lebih baru ke klub raksasa Inggris, Manchester United, pada Agustus 2023. Hal ini menandai langkah besar dalam karier pemain muda ini, yang telah menjadi pusat perhatian dunia sepak bola.

Baca Juga: Manchester United Geram Andre Onana Terus Blunder, Ten Hag Pilih Altay Bayindir Jaga Gawang MU di Liga Inggris

Statistik Rasmus Højlund Di Man United

Meskipun masih muda, Rasmus Højlund telah menunjukkan bahwa dia adalah pemain yang berbakat dan berpotensi besar. Statistiknya selama bermain di liga Inggris menunjukkan bahwa dia telah bermain 4 kali dengan total bermain selama 267 menit, meskipun belum berhasil mencetak gol dalam kompetisi ini. Namun, yang lebih mengesankan adalah penampilannya di Liga Champions.

Hingga saat ini, dia telah bermain 2 kali dalam kompetisi elit Eropa ini dan mencetak 3 gol dengan total bermain selama 180 menit. Ini adalah pencapaian yang luar biasa untuk pemain seumurannya dan menunjukkan potensinya untuk menjadi salah satu pemain terbaik di masa depan.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x