Xdinary Heroes Siapapun Bisa Jadi Pahlawan, Grup Band Korea Yang Baru Debut 2021

- 20 Desember 2021, 18:07 WIB
Grup Band Xdinary Heroes
Grup Band Xdinary Heroes /Jurnal Ngawi/IG @xdinaryheroes.official

JURNAL NGAWI - Grup band idol K-Pop Xdinary Heroes boleh dibilang grup band yang baru debut dan baru terjun ke dunia industri hiburan Korea tahun 2021. Xdinary Heroes mencoba peruntungan karir mereka di industri K-pop.

Nama Xdinary Heroes sendiri merupakan singkatan dari extraordinary heroes yang bisa diartikan pahlawan yang luar biasa.

Para personel grup yakni Jooyeon, Gun-il, Jungsu, Jun-han, Gaon dan O.de ingin membawa pesan pada orang-orang bahwa siapapun bisa menjadi pahlawan melalui nama band mereka,
"We Are All Heroes".

Baca Juga: Layangan Putus, Aris dan Lydia Semakin Dimabuk Asmara

Debut resmi pertama Xdinary Heroes melalui single digital mereka yang berjudul 'Happy Death Day' yang dirilis pada 6 Desember 2021 di bawah naungan agensi JYP Entertainment pada label Studio J.

Genre yang mereka usung musik pop rock. Musik video mereka sudah disaksikan lebih dari dua juta pengguna dan banyak penggemar yang penasaran dengan profil 6 anggota grup Xdinary Heroes ini.

Baca Juga: Usai Moment Romantis, Gisel Unggah Kalimat Bernada Perpisahan

Lagu debut band ini mewakili pemikiran berani dari Generasi Z, atau mereka yang lahir antara tahun 1997 dan pertengahan 2000-an tentang orang-orang yang memperlihatkan kepura-puraan dan kemunafikan. Jungsu dan Gaon mengambil bagian dalam menulis dan menyusun lagu.

Pembetot bas Jooyeon dan kibordis O.de mengungkapkan grupnya tidak hanya akan menghadirkan musik yang lebih gelap dan lebih kuat, tetapi juga menyampaikan pesan yang lebih blak-blakan.

Baca Juga: 5 Idols K-pop Terkaya di Tahun 2021

Halaman:

Editor: Anwar Thohir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah