Sejarah dan Perjalanan Tokyo Verdy Klub Pratama Arhan, Sempat Dominasi Liga Jepang dan Asal Hulk Timnas Brazil

- 17 Februari 2022, 07:32 WIB
Follower Instagram Klub Tokyo Verdy Bertambah Drastis Kurang dari 24 Jam, Apa Penyebabnya?
Follower Instagram Klub Tokyo Verdy Bertambah Drastis Kurang dari 24 Jam, Apa Penyebabnya? /Instagram/@tokyo_verdy

JURNAL NGAWI - Saat ini Pratama Arhan dikabarkan resmi bergabung dengan klub J2 League Tokyo Verdy.

Klub arhan saat ini mempunyai sejarah yang cukup besar di jepang yakni pernah juara pertama J League 1993.

Klub jepang mayoritasnya dibentuk dengan menggunakan nama perusahaan yang mendanai mereka.

Tokyo Verdy awalnya bernama Yomiuri Sc, karena diambil dari nama yang merupakan perusahaan surat kabar yakni Yomiuri Shimbun.

Baca Juga: Asisten Shin Tae-yong Beri Saran Pratama Arhan di Liga Jepang, Harus Kerja Keras

Saat kompetisi sepakbola profesional jepang pertama kali digelar, dibuatlah peraturan baru klub agar meninggalkan identitas perusahaan. Sehingga pada akhirnya Yomiuri SC berganti menjadi Verdy Kawasaki.

Dengan nama Verdy Kawasaki klub ini menikmati masa kejayaannya pada awal tahun 90-an.

Pada saat itu Verdy Kawasaki menjadi juara pertama J. League 1993 setelah menang 3-1 atas Kashima Antlers.

Pada musim berikutnya Verdy Kawasaki masih kuat untuk mendominasi J. League. Mereka menjadi yang terbaik pada J. League 1994.

Setelahnya, Verdy Kawasaki mulai memudar dan ditinggalkan para pendukung fanatiknya. Pada J. League 1996 Verdy Kawasaki menempati peringkat ke-7.

Dengan seiring meredupnya klub ini akhirnya berpindah basecamp ke Tokyo dan mengganti nama menjadi Tokyo Verdy pada tahun 2001.

Baca Juga: Deretan Pemain Abroad Indonesia sebelum Pratama Arhan, Brylian Aldama dan David Maulana di Liga Kroasia

Pada musim 2006 menjadi yang terburuk untuk Tokyo Verdy karena tergedegradasi ke J2 League.

Tokyo Verdy sempat diperkuat oleh Hulk pada tahun 2007. Namun, akhirnya Hulk berpindah ke FC Porto pada tahun 2008.

 

Hulk yang bernama lengkap Givanildo Vieira de Souza ini punya pengalaman mentereng di Eropa dengan membela FC Porto dan Zenit St Peterseburg. Bahkan, dulu namanya sempat menjadi buruan klub top seperti Chelsea.

Sebelum menaklukan Eropa, Hulk sendiri ternyata pernah berkiprah di Liga Jepang sejak 2005 hingga 2008. Salah satu klub yang pernah dibelanya adalah Tokyo Verdy, sejak 2007 hingga Juli 2008.

Di Tokyo Verdy, Hulk tampil beringas dengan mencetak 45 gol dari 56 laga. Hal tersebut membuatnya dilirik oleh FC Porto yang kemudian mendatangkannya pada Juli 2008 dengan mahar 19 juta euro.

Yang menyebabkan Tokyo Verdy degradasi lagi dan belum pernah promosi ke J1 hingga saat ini.

Saat ini Pratama Arhan mempunyai tugas yang cukup berat bersama Tokyo Verdy untuk menjadikan klub ini nomor satu kembali.***

Editor: Latif Syaipudin

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah