Iran Terancam Tak Bisa Tampil di Piala Dunia 2022 Qatar, Timnas Inggris dan Wales Bisa Diuntungkan

- 30 September 2022, 19:40 WIB
Timnas Iran terancam batal ikut Piala Dunia Qatar 2022
Timnas Iran terancam batal ikut Piala Dunia Qatar 2022 /Instagram/@mehditaremiofficial9

JURNAL NGAWI - FIFA Didesak membatalkan keikutsertaan Timnas Iran di pentas Piala Dunia 2022 Qatar, ini penyebabnya.

Timnas Iran menjadi salah satu wakil dari benua Asia di Piala Dunia 2022 Qatar.

Mereka tergabung di Grup B yang dihuni oleh Amerika Serikat, Inggris, dan Wales.

Namun, keikutsertaan Iran di pentas Piala Dunia 2022 Qatar bisa saja batal jika FIFA menyetujui desakan dari kelompok hak asasi Open Stadium.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar; Jumlah, Daftar Peserta dan Pembagian Grup

Mereka mendesak Gianni Infantino Presiden FIFA untuk mendiskualifikasi Iran dari Piala Dunia yang akan berlangsung November nanti.

Hal itu disebabkan perilaku mereka terhadap perempuan.

Seperti jurnalngawi.com lansir dari sportbible.com, Open Stadium telah mengirimkan surat terbuka kepada FIFA hari ini Jumat 30 September 2022.

Dalam sebuah surat terbuka itu, kelompok hak asasi manusia Open Stadium mengklaim Iran terus mencegah wanita menghadiri pertandingan sepak bola di negara itu meskipun ada tekanan dari FIFA.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Sportbible


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x