4 Hari Terakhir 2 Kali Gempa Mengguncang Jember, Semua Diatas Magnitudo 5

- 16 Desember 2021, 06:38 WIB
Gempa bumi kembali terjadi. Kali ini, gempa terjadi di 42 km barat daya Jember, Jawa TImur, Kamis 16 Desember 2021.*
Gempa bumi kembali terjadi. Kali ini, gempa terjadi di 42 km barat daya Jember, Jawa TImur, Kamis 16 Desember 2021.* /tangkap layar BMKG.co.id/

JURNAL NGAWI - Gempa terjadi lagi di laut dekat Jember Jawa Timur pagi ini, Kamis (16/12). Gempa berkekuatan magnitudo 5,1 ini merupakan kedua kalinya selama 4 hari terakhir.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)  menginformasikan terjadi gempa di 42 kilometer barat daya Jember. Gempa itu hanya memiliki kedalaman 10 kilometer, terjadi sekitar pukul 06.01 WIB.

Baca Juga: Breakingnews, Gempa Magnitudo 5,1 Guncang Jawa Timur Bagian Selatan Tidak Berpotensi Tsunami

Informasi dari warga sekitar Jember, gempa terasa sampai Kota Jember. Goncangan terasa 5 detik sampai sekitar 1 menit.

"Alhamdulillah di tempat saya baik-baik saja. Jember kota. Kira-kira sekitar 5 detik. Resiko hidup di dekat pertemuan sesar lempeng benua," ujar Hari salah satu warga Jember.

Baca Juga: Profil Gaga Muhammad Mantan Kekasih Laura Anna, Pernah Menyanyi Hingga Bermain Peran Sinetron di RCTI

Gempa juga dirasakan sampai Lumajang, dan Bondowoso.

Gempa hari ini, merupakan yang kedua kalinya terjadi di Jember. Sebelumnya, Senin (13/12) gempa juga terjadi di sana.

Baca Juga: Breakingnews, Selebgram Laura Anna Meninggal Dunia Sahabat hingga Artis Ternama Kirim Duka Mendalam

Halaman:

Editor: Zayyim Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah