Viral, Ibu Diduga Curi Coklat di Alfamart Polisi : Kami Dalami Agar Lebih Jelas Permasalahannya

- 15 Agustus 2022, 15:27 WIB
Pegawai Alfamart meminta maaf usai merekam aksi ibu-ibu mercy mencuri tiga cokelat
Pegawai Alfamart meminta maaf usai merekam aksi ibu-ibu mercy mencuri tiga cokelat /TikTok @nkhlm/

JURNAL NGAWI - Polisi tengah mendalami kasus yang lagi ramai di jagat maya saat ini, yakni viral seorang ibu yang marah ketika diduga mencuri coklat di Alfamart.

Seperti diketahui, seorang wanita bermobil mercy diduga mencuri coklat di Alfamart Sampora, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Kota Tangerang Selatan.

Kasus itu viral setelah penjaga toko Alfamart menyebarkan video ibu diduga curi coklat itu ke dunia maya.

Namun, Sang Ibu yang diduga mencuri coklat justru marah dan meminta penjaga toko itu meminta maaf dan mengancam dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Baca Juga: Netizen Beri Komentar Negatif Koordinat Google Maps Terduga Ibu Pencuri Coklat

Menanggapi kasus yang viral di media sosial itu, Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu mengatakan pihaknya belum mendapati pelaporan atas tindak pencurian atau perbuatan tidak menyenangkan itu.

"(Kasus ini) tidak ada laporannya, baik ke polres atau polsek, dan dari video yang beredar," ujar AKBP Sarly Sollu saat dikonfirmasi, Senin (15/8/2022).

Kendati tidak ada pelaporan, lanjut Sarly, pihaknya tetap melakukan pengecekan untuk klarifikasi sebagai langkah tindaklanjut atas peristiwa yang viral di media sosial tersebut.

"Meski tidak ada laporan, petugas atau jajaran Polsek Cisauk lagi ke lokasi Alfamart itu, untuk mengetahui lebih jelas permasalahan yang terjadi," terangnya, seperti dilansir jurnalngawi.com dari PMJnews, Senin 15 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x