Kendalikan Hama Tikus, Petani Dusun Slumbung Desa Padas Rutin Adakan Gropyokan

- 9 Desember 2021, 15:30 WIB
Gropyokan tikus petani Dusun Slumbung Desa Padas Kecamatan Padas Kabupaten Ngawi
Gropyokan tikus petani Dusun Slumbung Desa Padas Kecamatan Padas Kabupaten Ngawi /Fatkhul Huda/Hanggoro Febri

JURNAL NGAWI - Gropyokan merupakan salah satu teknik pengendalian hama tikus di areal persawahan dengan memburunya secara langsung, melalui pembongkaran lubang-lubang aktif yang dicurigai sebagai sarang tikus.

Gerakan pengendalian (gerdal) hama tikus di Kecamatan Padas gencar dilakukan di tingkat kelompok tani dengan sistem gropyokan seperti yang dilakukan kelompok tani Dusun Slumbung, Desa Padas Kecamatan Padas, Kabupaten Ngawi, Provinsi Jawa Timur, Kamis 09 Desember 2021.

Sebelum melakukan gerakan pengendalian (gerdal) hama tikus di kelompok tani Dusun Slumbung mengawali dengan pertemuan membahas teknik, alat dan bahan yang digunakan dalam pengendalian hama tikus, sekaligus menentukan areal persawahan yang akan dieksekusi untuk gropyokan tikus.

"Sebelum kita mengendalikan hama tikus terlebih dahulu kami menjelaskan pengendalian hama tikus yang tepat serta alat dan bahan yang digunakan sehingga petani dapat mengerti dan tidak kakuh saat menggunakan alat yang digunakan untuk membasmi tikus," kata Hanggoro Febri Kepala Dusun Slumbung.

"Program gropyok tikus ini dilaksanakan dari dana desa dan di harapkan membantu masyarakat untuk pembasmian hama tikus" Jelas Kasun Slumbung tersebut.

Bapak Febri juga menuturkan,"Tentu harapan kami adalah terbinanya semangat gotong-royong para petani Dusun Slumbung, kebersamaan di antara petani dalam melakukan gerakan pengendalian hama tikus sehingga nantinya hasil produksi padi lebih baik lagi". 

Pengendalian hama tikus musim tanam ini tentunya merupakan tindak lanjut setelah tanam dengan fase tumbuh diatas 30 hari untuk meminimalisir pengembangbiakan populasi-populasi tikus yang ada di area persawahan kemudian nantinya sudah diharapkan untuk dilakukan secara berkesinambungan mengingat area pertanian sidrap khususnya komoditi padi dianggap rawan dengan hama tikus.

Para petani Dusun Slumbung Desa Padas secara rutin mengadakan acara gropyokan tikus dengan area persawahan secara merata yang di bagi menjadi beberapa kelompok petani untuk gropyok tikus.

Halaman:

Editor: M. Fathul Huda Muzaki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x