Puluhan Contoh Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD Latihan Try Out Persiapan UAS

- 6 Juni 2022, 10:50 WIB
Ilustrasi. berikut contoh soal Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI persiapan try out
Ilustrasi. berikut contoh soal Bahasa Indonesia kelas 6 SD/MI persiapan try out /Pixabay.com/Wokandapix

11. Bacalah penggalan teks pidato berikut dengan cermat!

Hadirin yang saya hormati.

Sejak zaman dahulu, banyak tumbuhan yang digunakan untuk mengobati penyakit. Tumbuhan tersebut dinamakan tanaman obat karena memiliki khasiat sebagai tanaman untuk memenuhi keperluan akan obat-obatan. Salah satu tanaman yang digunakan sebagai obat adalah lidah buaya. Lidah buaya dapat mengobati luka bakar. Selain itu, lidah buaya juga dapat diolah menjadi minuman segar dan agar-agar yang baik untuk pencernaan.

Isi kutipan teks pidato tersebut adalah ....

A. Pengertian dan manfaat tanaman obat bagi kesehatan
B. Manfaat lidah buaya untuk kesehatan
C. Proses pengolahan lidah buaya menjadi minuman segar
D. Cara menanam tumbuhan obat yaitu lidah buaya

12. Bacalah penggalan paragraf dibawah ini dengan cermat!

Anak kembar yang masih duduk di bangku sekolah dasar itu memiliki sifat yang berlawanan. Rino salah satu dari anak kembar itu sangat baik dan rajin membantu orang tuanya bekerja di pasar. Sementara, Roni sepanjang hari kerjanya hanya bermain ponsel. Ia juga sering memaksa orang tuanya untuk membelikan pulsa dan menuruti semua keinginannya.
Kalimat utama paragraf diatas adalah ....

A. Anak kembar yang masih duduk di bangku sekolah dasar itu memiliki sifat yang berlawanan.
B. Rino salah satu dari anak kembar itu sangat baik dan rajin membantu orang tuanya bekerja di pasar.
C. Sementara, Roni sepanjang hari kerjanya hanya bermain ponsel.
D. Ia juga sering memaksa orang tuanya untuk membelikan pulsa dan menuruti semua keinginannya.

13. Pendengar yang budiman di mana pun anda berada. Mengawali pagi yang cerah ini, sejumlah informasi sudah kami siapkan untuk menemani suasana pagi anda selama dua jam ke depan dengan selingan lagu-lagu nostalgia.
Informasi tersebut diperoleh melalui ....

A. Internet
B. Radio
C. Televisi
D. Media massa

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah