Emil Dardak Wakil Gubernur Jawa Timur; Bentuk Keadilan Paling Mutlak Adalah Kesejahteraan Masyarakat

- 9 Januari 2022, 07:53 WIB
Emil Dardak Bersama SEMERU Institut merumuskan strategi pengentasan kemiskinan
Emil Dardak Bersama SEMERU Institut merumuskan strategi pengentasan kemiskinan /Jurnal Ngawi/Gambar @emildardak

JURNAL NGAWI - Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengajak kepala dan perangkat desa se Jawa Timur untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di kawasan perdesaan, karena kemajuan dan kesejahteraan desa adalah dua hal yang penting.

Baca Juga: Jawa Timur Ramai Isu Vaksin Booster, Berikut Kata Emil Dardak Wakil Gubernur

"Saat orang bicara soal kemajuan, jarang sekali membahas kemajuan desa. Padahal, kemajuan dan kesejahteraan desa adalah dua hal yang penting. Orang-orang harus bisa tinggal di desa tetapi bisa tetap maju dan cerdas. Bentuk keadilan paling mutlak adalah kesejahteraan masyarakat," papar Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Dardak pada Munas PPDI 8 Januari 2022 di Pasuruan.

Baca Juga: Konsep Kepemimpinan Menurut Emil Wagub Jatim, Konsep 360 Derajat

Menurut Emil, kepala desa beserta jajarannya dapat mensejahterakan rural area dengan semangat gotong royong. Utamanya melalui keguyuban, kerukunan, dan kekompakan yang masih kental di antara masyarakat desa.

Perangkat desa sebagai ujung tombak pembangunan di desa, Emil mengatakan, dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya perangkat desa harus mengedepankan kesejahteraan masyarakat dengan penuh integritas.

Baca Juga: Omicron Terdeteksi Sudah Masuk Jawa Timur, Berikut Himbauan Gubernur Khofifah

Wakil Gubernur Jawa Timur itu menjelaskan mengenai pembangunan desa dan kecamatan Jawa Timur dengan percepatan digitalisasi untuk mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat Jawa Timur.

Baca Juga: Polresta Malang Kota Gagalkan Peredaran Narkoba  2,6 Kg, Berikut Cerita Pengungkapannya

"Semua ini tujuannya, agar desa dapat mendapatkan layanan hidup yang sama dengan kota. Masyarakat di desa berhak untuk itu," kata Emil.***

Editor: Anwar Thohir

Sumber: Jatimprov


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah