Update Klasemen FIVB Road To Paris 2023 Mens Pool A, B, C Italia, Amerika Serikat, Polandia di Puncak

- 2 Oktober 2023, 11:00 WIB
Amerika Serikat puncaki Pool B, update klasemen FIVB Road to Paris
Amerika Serikat puncaki Pool B, update klasemen FIVB Road to Paris /Instagram @usavmnt

 

JURNAL NGAWI - Persaingan meraih tiket Olimpiade Paris 2024 dari sektor bola voli putra semakin sengit. Beberapa tim unggulan seperti Brazil, Jepang dan Cuba justru belum perform di dua laga awal Kualifikasi Voli Olimpide 2024. Berikut update klasemen FIVB Road To Paris Volleyball Qualifier 2023.

FIVB Road To Paris 2023 Men's dibagi dalam tiga grup, Brazil tuan rumah Pool A, Jepang tuan rumah Pool B, dan China di Pool C. Setiap grup berisikan 8 tim terbaik dari penjuru dunia, adapun untuk OQT 2023 ini hanya 6 tiket tersedia. Hanya dua klasemen teratas dari masing-masing grup yang akan mendapatkan jatah berangkat ke Paris tahun depan.

Hingga saat ini, Senin 2 Oktober 2023, seluruh tim sudah memainkan dua pertandingan. Italia dan Jerman sama-sama mengemas 6 poin memuncaki klasemen sementara Pool A OQT 2023 Putra. Adapun tim putra Brasil sebagai tuan rumah justru baru mengemas 5 poin menempati posisi 3.

Baca Juga: Daftar Pemain Voli Putra Polandia Road to Paris FIVB Volleyball Qualifier Kekuatan Terbaik Juara VNL 2023

Pool B Amerika Serikat dan Sloveni berbagi puncak klasemen dengan poin sama (6). Kejutan justru terjadi saat tim voli putra Jepang yang tampil apik di VNL 2023 justru baru mengemas 3 poin. Ran Takahashi dkk tampil buruk di dua laga Road to Paris dibawah ribuan pendukung mereka sendiri.

Juara VNL 2023 Putra, Polandia menempati posisi teratas klasemen sementara Pool C. Bersama Canada, mereka mengemas 5 poin, disusul Belanda dan Belgia dengan 4 poin. Tuan rumah China terperosok di posisi 7 klasemen saat ini.

 

 Baca Juga: Gagal Total Voli Putri China dan Jepang Tuan Rumah FIVB Road To Paris 2023 Siapa Wakil Asia di Olimpiade?

 

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x