Warga Rusia Dibungkam Seluruh Akses ke Medsos FB dan Twitter di Blokir Ancaman 15 Tahun Penjara Menanti

- 6 Maret 2022, 08:23 WIB
Rusia memblokir Facebook dan beberapa situs web lainnya buntut invasi Ukraina.
Rusia memblokir Facebook dan beberapa situs web lainnya buntut invasi Ukraina. /Pixabay/geralt/

 

JURNAL NGAWI - Rusia telah memblokir facebook (FB) dan membatasi akses warganya ke media sosial (medsos) twitter serta akan menghukum warganya yang mengunggah berita palsu di medsos.

Invasi Rusia ke Ukraina yang belum berakhir, membuat pemerintah Rusia memblokir akses warganya ke medsos.

Tidak hanya itu, warga yang menyebarkan berita palsu tentang tentara militer Rusia juga akan dihukum 15 tahun penjara.

Baca Juga: Kumpulan Kata Lucu Bahasa Jawa dan Artinya Bikin Ngakak, Gombalin Pacar sampai Sindir Teman

Pemblokiran medsos FB dan pembatasan akses ke twitter itu sudah dilakukan pemerintah Rusia pada Jumat 4 Maret 2022 kemarin.

Hal itu dilakukan untuk meredam perbedaan pendapat atas invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina beberapa hari terakhir.

Pokok media sosial Facebook diblokir karena beberapa contoh "diskriminasi" media pemerintah Rusia, menurut regulator media Roskomnadzor.

“Segera jutaan orang Rusia biasa akan menemukan diri mereka terputus dari informasi yang dapat dipercaya … dan dibungkam dari berbicara,” kata Nick Clegg, presiden urusan global di induk Facebook Meta, dikutip dari times of israel.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri

Sumber: Time of Israel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x