Tim Kolaborasi Nasional (TKN) Fanta Dukung Hendy Setiono di Pilkada Surabaya 2024

- 12 Juni 2024, 16:04 WIB
Hendy Setiono
Hendy Setiono /

JURNAL NGAWI - Tim Kolaborasi Nasional (TKN) Fanta secara resmi menyatakan dukungannya kepada Hendy Setiono untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Surabaya 2024 yang akan diselenggarakan pada 27 November 2024.

Dukungan ini disampaikan oleh Komandan TKN Fanta, Muhammad Arief Rosyid Hasan, dalam keterangannya yang diterima di Surabaya.

Arief menjelaskan bahwa dukungan kepada Hendy didasari oleh rekam jejaknya sebagai pebisnis yang memiliki pemahaman mendalam mengenai dinamika perekonomian.

"Pada berbagai kesempatan, kami menyampaikan perlunya orang muda ada pada berbagai posisi strategis, tak terkecuali pada Pilkada," kata Arief.

Ia juga menekankan pentingnya regenerasi kepemimpinan di tingkat daerah, yang dinilainya cocok dengan sosok Hendy Setiono yang masih berusia muda. "Kalau bukan bakal calon kepala daerah dari orang muda, minimal wakilnya," ujarnya.

Baca Juga: PDI Perjuangan Jawa Timur Pastikan Usung Eri Cahyadi-Armuji sebagai Calon Walikota Surabaya 2024

Baca Juga: KPU Kota Surabaya Perkenalkan Maskot Si Mbois untuk Pilkada 2024

Arief menyatakan bahwa dua faktor tersebut didukung oleh hasil survei yang menunjukkan potensi besar Hendy Setiono dalam Pilkada Surabaya. Berdasarkan survei dari Accurate Research and Consulting Indonesia Academy (ARCI), elektabilitas Hendy sebagai pengusaha muda mampu bersaing dengan tokoh-tokoh senior.

Dalam survei tersebut, Hendy berhasil masuk ke dalam tiga besar dengan perolehan elektabilitas 13,1 persen, di bawah Armuji yang memperoleh 35,8 persen dan tokoh muda lainnya, Bayu Airlangga, dengan 25,5 persen.

Halaman:

Editor: Hafidz Muhammad Reza

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah