Kesadaran Vaksin Covid-19 Warga Ngawi Tinggi, 70 Persen Lebih Sudah Dapatkan Dosis Pertama

- 7 Desember 2021, 05:24 WIB
PMI Kabupaten Ngawi lakukan vaksin di Desa Bendo Kecamatan Padas
PMI Kabupaten Ngawi lakukan vaksin di Desa Bendo Kecamatan Padas /Kominfo Jatim

JURNAL NGAWI - Kepala Unit Donir Darah PMI Kabupaten Ngawi apresiasi kesadaran warga untuk mendapatkan vaksinasi covid-19. Tercatat, 70 persen lebih warga Kabupaten Ngawi sudah tervaksin dosis pertama.

"Yang menggembirakan, vaksinasi di Ngawi ternyata sudah menjadi kebutuhan masyarakat. Mereka datang tidak perlu lagi harus di iming iming hadiah dan sebagainya," ujar Heri Nurfahrudin Kepala UDD PMI Kabupaten Ngawi.

Hari Senin (6/12) PMI Kabupaten Ngawi mengadakan vaksinasi di dua kecamatan, yakni Kecamatan Padas, dan Kecamatan Kasreman. Vaksinasi berlangsung di dua tempat secara bersamaan, yakni di Pendopo Desa Bendo Kecamatan Padas dan Desa Karang Malang Kecamatan Kasreman.

Baca Juga: Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono, Harus Siap Jika Anggaran 2022 Refocusing

PMI menggelontorkan sebanyak 1.360 dosis. Untuk Kecamatan Padas dengan 1000 dosis dan selebihnya 360 dosis untuk Kecamatan Kasreman, dengan menggunakan vaksinasi Sinovak.

Heri menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi berjalan tanpa kendala, tertib dan aman. Pihaknya menggandeng Polres dan Polsek, Kodim dan Koramil, aparat Desa dan petugas dari Kecamatan. Pendataan dilakukan sehari sebelumnya yang langsung diberikan kartu antrian.

Baca Juga: Update Erupsi Gunung Semeru : Korban Bertambah Jadi 22 Orang, Berikut Daftarnya

Sehingga begitu warga datang di tempat vaksinasi, hari ini, langsung menuju meja sesuai desanya masing-masing. Mereka juga sudah ditentukan jamnya sehingga ini bisa menghindari kerumunan massa. Warga yang akan mengikuti vaksinasi juga wajib mengikuti protokol kesehatan memakai masker dan cuci tangan.

"Tadi sudah kita sampaikan bahwa ini Vaksin dari PMI Kabupaten Ngawi, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Ngawi untuk mencapai herd immunity. Di Ngawi vaksinasi sudah hampir merata disemua kecamatan. Sedangkan khusus yang dilakukan PMI Kabupaten Ngawi untuk kali ketiga dan hari ini yang terbanyak," ujar Heri yang juga menjabat sebagai Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi.

Halaman:

Editor: Zayyim Multazam Sukri

Sumber: Kominfo Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah