5 Cara Pemupukan Padi yang Benar Agar Hasil Panen Melimpah Ruah Tidak Mudah Diserang Hama Wereng

- 15 November 2023, 11:55 WIB
Cara memupuk tanaman padi
Cara memupuk tanaman padi /Pixabay

JURNAL NGAWI - Berikut ini 5 langkah atau cara pemupukan tanaman padi yang baik dan benar untuk menghasilkan panen yang melimpah. Ikuti metode cara di bawah ini agar tanaman Padi anda hasil panen melimpah serta tidak mudah diserang hama wereng khususnya.

Tanaman padi adalah salah satu tanaman budidaya yang memiliki peran penting dalam ketahanan pangan. Untuk memastikan hasil panen yang optimal, proses budidaya padi perlu dilakukan dengan cermat salah satunya yaitu memupuk padi tersebut

Proses pemupukan memiliki peran sentral dalam menentukan pertumbuhan tanaman padi hingga mencapai masa panen. Unsur hara yang diperlukan oleh tanaman padi berasal dari tahapan pemupukan ini.

Bagaimana seharusnya tanaman padi dipupuk dengan benar? Jawabannya dapat ditemukan melalui penjelasan berikut:

Baca Juga: 5 Cara Menanam Sayur Hidroponik dari Botol Bekas,Solusi Kreatif Berkebun di Lahan Terbatas

Baca Juga: Tanaman Lidah Buaya Bisa Buat Awet Muda, Simak Penjelasannya

Cara Pemupukan Tanaman Padi

1. Penentuan Jenis Pupuk yang Tepat

Pemilihan jenis pupuk yang tepat merupakan langkah awal dalam proses pemupukan tanaman padi. Tanaman padi membutuhkan berbagai macam nutrisi untuk tumbuh dengan optimal. Oleh karena itu, penting untuk memilih pupuk yang mengandung unsur hara esensial seperti nitrogen (N), fosfor (P), dan kalium (K). Pupuk NPK (nitrogen, fosfor, kalium) seringkali menjadi pilihan yang baik karena mengandung ketiga unsur tersebut dalam proporsi yang seimbang.

Selain itu, perlu juga memperhatikan jenis tanah dan kondisi pertanaman. Pupuk organik dapat menjadi alternatif yang baik, terutama untuk meningkatkan kesehatan tanah dan meningkatkan daya serap unsur hara oleh tanaman.

Halaman:

Editor: Zayyin Multazam Sukri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah