Jakarta Pertamina Fastron Kalahkan Jakarta Elektrik PLN, Pertandingan Pekan Kedua Proliga 2022

- 16 Januari 2022, 19:25 WIB
Gambar Jakarta Pertamina Fastron melawan Jakarta Elektrik PLN pada pertandingan Proliga 2022
Gambar Jakarta Pertamina Fastron melawan Jakarta Elektrik PLN pada pertandingan Proliga 2022 /Jurnal Ngawi/Gambar @jpevolley

Hingga perolehan skor keduanya kembali sama 20-20, kedua tim saling mengejar di akhir set pertama.

Perolehan angka saling susul menyusul dan menyamakan kedudukan dengan skor 22-22, 23-23 dan memaksa deuce setelah kedua skor kedua tima 24-24.

Kedua tim saling bisa merebut angka untuk menentukan kemenangan, skor 25-25 dan 26-26.

Namun akhirnya Jakarta Pertamina Fastron mampu unggul dan menutup set pertamana melalui spike keras Rivera dengan skor 28-26.

Sementara di set kedua, Jakarta Eletrik PLN bisa bermain lebih lepas dan mampu menampilkan permainan apiknya.

Beberapa pemain seperti Nurlaili Kusumah, Sari Hartati dan pemain asing mereka, Odina banyak mendulang angka.

Anak didik Risco Herlambang mulai meninggalkan perolehan angka Jakarta Pertamina Fastron mulai dari awal set hingga pertengan set kedua dengan cukup jauh.

Jakarta Elektrik PLN mampu dengan mudah menutup set kedua dengan keunggulan yang cukup jauh dengan skor 25-16.

Pada set ketiga, kedua tim berjuang dan tidak ingin melakukan kesalahan yang menyebabkan lawan mendulang poin.

Jakarta Elektrik PLN lagi-lagi mampu unggul di pertengahan set ketiga dengan skor 15-12.

Halaman:

Editor: Anwar Thohir

Sumber: Bolasport


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah