Lebaran Kedua Mas Dhito Bupati Kediri dan Menseskab RI Tinjau Bandara Internasional Dhoho

- 13 April 2024, 07:55 WIB
Bupati Kediri dan Menteri Sekretaris Kabinet Tinjau Kesiapan Bandara Internasional Dhoho untuk Mendukung Pembangunan Wilayah
Bupati Kediri dan Menteri Sekretaris Kabinet Tinjau Kesiapan Bandara Internasional Dhoho untuk Mendukung Pembangunan Wilayah /Pdi perjuangan jatim/Jurnal Ngawi

JURNAL NGAWI - Pada Lebaran ke-2, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana bersama Menteri Sekretaris Kabinet (Menseskab) RI yang juga ayahandanya, Pramono Anung, melakukan kunjungan ke Bandara Internasional Dhoho.

Kunjungan ini dilakukan untuk meninjau berbagai fasilitas dan kemajuan operasional bandara yang baru saja merayakan first landing pada 5 April lalu.

Dalam kunjungan tersebut, Mas Dhito (panggilan akrab Bupati Hanindhito) memandu Menseskab melalui berbagai sudut bandara, termasuk dari garbatala gate 2 bandara.

Di sana, ia menunjukkan keberadaan stadion Gelora Daha Jayati yang bisa terlihat dari bandara. Stadion ini merupakan inisiatif dari PT. Gudang Garam dan telah selesai pembangunan tahap pertamanya pada akhir tahun 2023, dengan tahap kedua sedang berlangsung untuk ditargetkan difungsikan pada 2025.

Baca Juga: Mas Dhito Siap Kembali Maju Sebagai Calon Bupati Kediri di Pilkada 2024

Sementara itu, seiring dengan pembukaan first landing, maskapai Citilink juga mulai beroperasi dengan rute Kediri – Jakarta dua kali dalam seminggu. Mas Dhito berharap agar maskapai lain juga segera membuka rute melalui bandara ini, yang mampu menampung pesawat berukuran besar seperti Boeing 777.

Bupati Hanindhito, yang telah menjabat sejak 2021, terus berupaya untuk meningkatkan aksesibilitas menuju bandara, baik melalui jalan tol, jalan non-tol, maupun jembatan.

Hal ini diharapkan akan mendongkrak sektor ekonomi dan pariwisata di wilayahnya, terutama karena bandara ini dapat mencakup 12 kabupaten dan kota di sekitarnya.

"Dengan kesiapan berbagai aspek ini, saya yakin peningkatan sektor ekonomi dan pariwisata di wilayah kami akan terus digenjot. Bandara Internasional Dhoho akan menjadi pintu masuk dan episentrum baru di Jawa Timur," ujar Bupati Hanindhito.***

Editor: Hafidz Muhammad Reza


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x